Pulang Pisau
Rabu, 1 Oktober 2025.
Wakil Bupati Pulang Pisau, Ahmad Jayadikarta, pimpin Rapat Koordinasi Tim Percepatan, Pencegahan, dan Penurunan Stunting (TP3S) di aula kantor camat Jabiren Raya.

Kegiatan ini dihadiri OPD terkait,Tim TP3S Kabupaten,Camat Jabiren Raya ,Forkopimcam, perwakilan mitra kerja ,para kepala desa, nakes puskesmas dan jaringanya, kader PKK, dan unsur terkait lainnya. Dalam rakor tersebut, Wabup menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam menekan angka stunting di Pulang Pisau, khususnya di wilayah Jabiren Raya.
“Penanganan stunting harus dilakukan secara menyeluruh mulai dari edukasi gizi, kesehatan ibu dan anak, sanitasi, hingga pemberdayaan ekonomi keluarga. Pemerintah daerah terus berkomitmen agar angka stunting dapat ditekan,” ujar Ahmad Jayadikarta.
Selain mendengarkan laporan , rakor juga menyusun langkah nyata yg sudah diprogramkan serta peranan semua pihak di 51 locus desa stunting serta sesi tanya jawab.
Melalui forum ini, Wakil Bupati berharap seluruh pihak dapat bersinergi lebih optimal agar target penurunan stunting di Kabupaten Pulang Pisau dapat tercapai sesuai arahan pemerintah pusat.
Kecamatan Jabiren Raya terdapat 4 (desa) Simpur 9 anak,Saka Kajang,Tumbang Nusa dan Tanjung Taruna masing masing 12 anak yang ditargetkan pravalensi stunting diwilayah ini bisa 20 % sesuai target yang dicanangkan utk tahun 2025.
Rakor TP3S ini adalah lanjutan rangkaian kegiatan sebelumnya yang sudah dilaksanakan ditingkat Kabupaten Pulang Pisau.
(MKU KB)













