Pulang Pisau ,
Kamis, 8 Januari 2026.
Kepengurusan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Pulang Pisau periode 2025–2029 resmi dinakhodai oleh Merkurius Galan, SP. Kepengurusan dilantik oleh Ketua PBSI Provinsi KalTeng H. Sugianto, SE, MAP pada Senin,29 Desember 2025 di aula Andris. P. Nandjan , jl. WAD Dhuha,Pulang Pisau beberapa waktu lalu.

Kepengurusan baru dibawah Merkurius Galan, SP diharapkan mampu membawa kemajuan dan peningkatan prestasi bulutangkis di Bumi Handep Hapakat .
Visi ” Menjadikan PBSI Kabupaten Pulang Pisau sebagai organisasi bulu tangkis yang Profesional, Mandiri dan mampu melahirkan atlit atlit Berprestasi ditingkat Provinsi dan Nasional”
Ketua PBSI Kabupaten Pulang Pisau, Merkurius Galan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan mandat yang diberikan selama 4 tahun kedepan untuk membangun PBSI Kab. Pulang Pisau bersama pengurus lainya. Mengajak semua pihak untuk mendukung dan bekerjasama terutama Pemerintah Daerah dan KONI Daerah.
“PBSI harus menjadi wadah pembinaan yang serius dan berkesinambungan. Pembinaan akan kita mulai dari tingkat desa dan kecamatan, agar ke depan Pulang Pisau memiliki atlet bulutangkis yang mampu bersaing di tingkat provinsi dan nasional disertai sarana dan prasarana yang baik dan mental juara atlit atlit bulu tangkis lokal “. ujarnya.
Adapun Misi PBSI Kabupaten Pulang Pisau periode 2025–2029:
1.Membangun organisasi PBSI yang solid, transparan dan akuntabel.
2.Melakukan pembinaan atlit secara sistematis dan berkelanjutan.
3.Menyelenggarakan kompetisi yang berkualitas dan berkesinambungan. 4.Meningkatkan kualitas Pelatih dan Wasit.
5.Memasyarakatkan olah raga bulu tangkis untuk masyarakat.
Selain fokus pembinaan, PBSI Pulang Pisau juga akan memperkuat sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, KONI, serta stakeholder lainnya dalam menyiapkan sarana dan prasarana olah raga bulutangkis.
PBSI Kabupaten Pulang Pisau optimistis mampu mencetak atlet-atlet berprestasi dan mengharumkan nama daerah di kancah olahraga Kalimantan Tengah bahkan Nasional.
(MKU)













